KITAMELAYU.COM, 04/06/2023 – Media Kitamelayu telah melayangkan Surat tertanggal 08/05/2023 dan diterima oleh karyawan bernama Ade, berisikan tentang keinginan Media Kitamelayu untuk bertemu kepada ketua H. AFRIZAl sekaligus meminta penjelasan dan jawaban secara tertulis maupun langsung tentang Pengelolaan dana umat oleh Baznas kota Dumai.

Kitamelayu.com menginginkan bahwa dalam pengelolaan dana Baznas ini hendak nya setiap tahun nya di publikasikan ke masyarakat melalui media maupun melalui penyaluran bantuan2 Baznas itu sendiri. Bertujuan agar Muzakkih (orang yang memberi zakat, infak, sodakoh) dapat mengetahui berapa besar jumlah dana yang terkumpul dari Muzakkih dan sejauh mana penyaluran nya, siapa siapa saja yang berhak menerima bantuan disebut Mustahil (orang yang berhak menerima zakat, infak, sodakoh) dan selain Mustahil yang medapat bantuan, bagaimana Pengelolaan selanjutnya supaya masyarakat mengetahuinya, namun sampai sekarang balasan surat secara tertulis maupun jawaban langsung dari ketua Baznas H. Afrizal tak kunjung di dapatkan. Oleh sebab itu Kitamelayu.com menyimpulkan bahwa Baznas Kota Dumai tidak transparan dalam mengelola dana umat,

Bertahun – tahun sudah dana yang dikumpulkan dari Muzakkih serta sudah berapa besar jumlahnya, sehingga Muzakkih dan masyarakat bisa mengetahui nya. Kitamelayu.com sebagai media akan terus mengawasinya sesuai dengan fungsi dan tugas sebagai Kontrol Sosial dan perpanjangan tangan masyarakat untuk mempublikasikan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *