KITAMELAYU.COM– Walikota Dumai H Paisal, SKM, MARS sekaligus Pemegang Saham terbesar BUMD PT. Pembangunan Dumai memimpin Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahun 2023 pada Senin (05/06/2023) di Hotel Patra Dumai.
Rapat turut dihadiri calon Komisaris Drs. Muhammad Yunus, Direktur BUMD PT Pembangunan Dumai (Perseroda) Aditya Romas, beserta jajaran, Notaris, Kabag Ekonomi Kota Dumai Paizal dan pihak yang terlibat.

Adapun susunan acara RUPS BUMD PT Pembangunan Dumai (Perseroda) ialah Penandatangan Berita Acara RUPS-LB Tahun 2023, Penyampaian Laporan Keuangan 2022, Penyampaian RKAP 2023, Penandatangan Berita Acara RUPS dan RKAP Tahun 2023 dan Pemberhentian saudara Sepranef Syamsir, AP, M.si dari jabatan Komisaris PT. Pembangunan Dumai (Perseroda) dan pengangkatan Drs. Muhammad Yunus sebagai Komisaris PT Pembangunan Dumai (Perseroda) sesuai dengan Penilaian Tes Kompetensi Tahap Akhir seleksi Calon Komisaris pada (03/03/2023)

Management PT Pembangunan Dumai (Perseroda) menyampaikan terkait laporan Management Letter yang telah dilakukan oleh Lembaga Kantor Akuntan Publik (KAP) BOY terkait laporan keuangan 2022, dampaknya tidak sesuai dengan aturan Standar Akuntansi Keuangan ETAP, Atas ketidak validatan laporan keuangan tersebut dikhawatirkan akan memberikan dampak masalah materil dan non materil kedepannya, yang berkaitan dengan hukum secara perdata.
Dengan Kesimpulannya menyarankan agar di buatkan surat permohonan kepada pihak Wali Kota Dumai agar membentuk Tim pembukuan atas tahun buku 2022 dari pihak Inspektorat Kota Dumai, agar bisa menyajikan laporan yang sebenar-benarnya dan mulai membenai pelaporan keuangan kedepannya agar dapat tersaji dengan baik.

Sebelah kiri Baju Putih Direktur PT Pembangunan Dumai Aditya Romas

Disamping itu, Direktur PT Pembangunan Dumai (Perseroda) Aditya Romas juga menyampaikan Rencana Anggaran Kerja Perusahaan (RAKP) 2023 yang dapat dijadikan garis besar, sebagai pedoman arah dalam melaksanakan program yang sudah digariskan secara sistematik, terprogram dan sudah ada project kedepannya yang akan terealisasi “Ujarnya”

Adapun usaha perusahaan, Main Business ialah Batching Plant dan Project dengan Perusahaan Swasta seperti PHR, SDO dan lain-lain.
Dari berbagai usaha dan project pada tahun 2023 didapatkan pendapatan 620.000.000 Penyewaan mobil Mixer dan 1.050.000.000 dari Pekerjaan Jasa Rekrutmen Service Maintenance di PT Pertamina Trans Kontinental.

Dilain hal Aditya Romas mengatakan bahwa PT Pembangunan Dumai (Perseroda) masih terkendala terkait hutang yang ditinggalkan sebesar 9.791.515.887 antara lain hutang (Pajak, Bank Riau Kepri, Mandiri Utama Finance dan lain-lain) dan juga piutang karyawan direksi lama, yang menyebabkan izin-izin Perusahaan terblokir, adapun PT Pembangunan Dumai (Perseroda) masih berupaya proses pemisahan aset terkait hutang dengan Bank Riau Kepri yang akan dilakukan pemisahan aset PT Pembangunan Dumai (Perseroda) dan aset pribadi Bennedi Boiman.

Walikota Dumai H Paisal, SKM, MARS sangat mendukung (RKAP) atau program usaha yang sudah dijalankan oleh PT Pembangunan Dumai (Perseroda), ” Sebaiknya perusahaan melakukan arahan sesuai hasil Audit KAP” Jelasnya.

Walikota Dumai H Paisal, SKM, MARS

Adanya RUPS serta penyampaian RKAP 2023 ini, Semoga dapat meningkatkan kinerja PT Pembangunan Dumai (Perseroda) kedepan agar memberikan hasil lebih baik dengan kerja keras sehingga menghasilkan kontribusi Sumber PAD bagi Kota Dumai, “Tutup orang nomor 1 di Kota Dumai”

Editor : MK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *