Penyediaan bibit ayam kampung khusus bibit ayam kampung unggulan di kota dumai sampai saat ini belum ada, jika ada masih sangat terbatas untuk pelaku peternakan ayam kampung rumahan sendiri, dari berbagai peternakan ayam kampung rumahan di kota dumai di dapat informasi bahwa kebutuhan DOC ayam kampung di perkirakan 1500 DOC perbulan, adapun DOC ayam kampung tersebut berasal dari provinsi Sumatera barat, Sumatera Utara dan juga ada yang di datangkan dari pulau Jawa melalui online, tentunya dengan harga DOC yang fantastis mahal seperti ayam KUB harga berkisar Rp 1,100,000,-perbox sampai dengan Rp 1,350,000,- perbox begitu juga dengan DOC Jatinom yang berasal dari Jawa Timur berkisar dari Rp 1,150,000,- perbox sampai dengan Rp 1,400,000,- perbox dll.


inilah yang menjadi persoalan bagi peternak ayam kampung rumahan khususnya di kota dumai, Begitu juga dengan persoalan tingkat kematian anak ayam yang juga cukup tinggi di karenakan anak ayam yang baru menetas hanya bisa bertahan tanpa makan dan minum sekitar 48 – 60 jam ini yang membuat tingkat stres anak ayam yang perjalanan lebih dari 10 jam, dengan tingkat ketahanan 48 – 60 jam yang di mulai dari proses setelah menetas tentunya tidak bisa serta merta di masukan ke dalam box untuk pengiriman akan tetapi di lakukan penyortiran terhadap kondisi DOC, untuk itu saya menyarankan kepada peternak agar membeli DOC yang betul betul dalam keadaan sehat hingga kita sebagai peternak tidak merugi karena tingkat mortalitas nya tinggi.


saya menyarankan ketika ayak ayam DOC tiba tidak harus cepat cepat di beri air atau pakan akan lebih baik DOC di tenangkan terlebih dahulu satu atau dua jam setelah itu baru di beri air minum larutan gula 2persen , pakan tidak boleh di berikan sebelum di beri air minum, pakan pertama di berikan setelah dua jam di berikan air minum, sebaiknya pakan di sebarkan diatas koran atau di letakan pada feeding plate, kadang anak ayam harus di rangsang untuk makan dengan mengetuk tempat pakan seolah induk memanggil anaknya untuk makan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *