KTM – Dengan kedermawanan nya,salah seorang Calon Wakil Walikota menghibahkan tanah untuk dijadikan Tempat Pemakaman Umum (TPU), khusus untuk masyarakat Kristiani yang ada di seputaran Kota Dumai.

Beberapa Pendeta dan Para Tokoh Masyarakat Kristiani Kota Dumai membenarkan penyerahan sebidang tanah tersebut berasal dari Pakde(Opung ) Parto.

” memang Kita menerima hibah Sebidang tanah untuk warga Kristiani buat dijadikan tempat pemakaman umum ( TPU )yang luasnya kurang lebih 60× 250 HA Di daerah Bukit Kurma.

” kalau ada orang yang jauh maupun yang dekat meninggal dan kesusahan untuk tempat pemakaman, Nah di daerah Bukit Kurma tempat Pemakaman tersebut berada” ujarnya. Pendeta Donal.

Untuk proses penyerahan sertifikat Di terima oleh Beberapa Pendeta dan Persatuan Umat Kristiani Kota Dumai” dan Di saksikan oleh seluruh Perwakilan Umat kristiani Kota Dumai ,

” Saya sebagai perwakilan Umat Kristiani Kota Dumai berterima kasih kepada Opung (Mbah) Parto, dalam hal ini yang telah memberikan lokasinya untuk Tempat Pemakaman Umum (TPU ) pada Masyarakat kami, ujar Bisker Paruntungan Siregar

Dan juga tak ketinggalan, Perwakilan dari Masyarakat Kristiani juga memberikan Soufenir kepada Mbah ( Opung ) Parto.

Editor: MK